BamBam GOT7 Resmi Comeback dengan MV “Slow Mo”
Pada 18 Januari pukul 18:00 KST, anggota GOT7 tersebut merilis mini album solo barunya “B” bersama dengan video musik untuk lagu utama “Slow Mo”.
“Slow Mo” menggabungkan ketukan drum hip hop di atas indie bass line dan pop top line. Pink Sweat$ mengerjakan komposisi dan lirik untuk lagu tersebut, dan BamBam juga berpartisipasi dalam penulisan liriknya.
Dalam MV surealis, BamBam terjebak dalam mimpi dalam gerakan lambat. Tonton MV “Slow Mo” di atas!
Source: (1)