top of page

BTS Dinobatkan sebagai “2020 Entertainer Of The Year” Oleh TIME Magazine


Majalah TIME telah mengumumkan sesuatu untuk BTS!

Pada 10 Desember waktu setempat, majalah berita mingguan Amerika ‘TIME’ telah mengumumkan bahwa BTS ditunjuk sebagai “2020 Entertainer Of The Year”.

Sebelumnya ditahun 2018, BTS pernah dinobatkan sebagai “Next Generation Leaders” oleh TIME. Dalam video, para member mengungkapkan perasaan mereka selama tahun 2020 ini. RM, leader BTS berbicara tentang bagaimana tahun 2020 mereka termasuk mengungkapkan pandemi dan pembatalan konser tour mereka. RM juga mengungkapkan perasaan mereka saat meraih No. 1 di Billboard Hot 100.

RM berkomentar, “Kami sampai sejauh ini di Amerika berkat ARMY (fans).” Mereka juga berdiskusi apa definisi dari ‘K-Pop’, perasaan mereka saat dibandingkan dengan The Beatles, dan lainnya.

TIME juga mengungkapkan BTS akan mengadakan penampilan khusus di NBC malam ini pukul 10 malam EST atau pukul 10 AM WIB.

Tonton video wawancaranya di bawah ini!


0 views0 comments
bottom of page