Choi Woo Sik dan Kim Da Mi telah dipilih untuk berperan sebagai peran utama untuk serial drama komedi romantis mendatang. Menurut outlet media Newsen pada 17 Maret, aktor Choi Woo Sik dan aktris Kim Da Mi telah dikonfirmasi untuk membintangi serial drama mendatang “Us That Year” (terjemahan literal). Choi Woo Shik dan Kim Da Mi pernah membintangi film “The Witch” bersama-sama, dan kali ini, mereka akan membintangi drama romantis trendi yang menggambarkan impian, cinta, kehidupan, dan pertumbuhan generasi saat ini melalui hubungan yang terbentang 10 tahun. Serial drama yang akan datang ini adalah rom-com asli pertama dari anak perusahaan Naver, StudioN. Drama orisinal baru ini akan memiliki 16 episode dan mulai diproduksi pada paruh kedua tahun ini. Sementara itu, “Us That Year” akan mengambil format rilis webtoon dan serial drama TV yang belum pernah terjadi sebelumnya secara bersamaan. Webtoon akan menggambarkan kenangan dari karakter utama sekolah menengah sementara serial TV akan menceritakan versi dewasa karakter saat ini. Kadek Diantini
top of page
bottom of page
Comments