Rain Company Umumkan Tanggal Perilisan Debut Boy Group Asuhannya dan Logo Resminya
- kkdiant
- Jan 25, 2021
- 1 min read

Boy Group yang akan segera melakukan debutnya, Ciipher, telah meluncurkan logo resmi mereka.
Pada 25 Januari KST, logo tersebut dirilis melalui saluran media sosial resmi grup.
Logo tersebut, ditampilkan dalam warna hitam-putih sederhana, dirancang dengan huruf ‘C’, dengan nama grup ditulis dalam huruf kecil semua.
Sementara itu, Ciipher akan menjadi boy grup K-Pop pertama yang keluar dari label Rain Company.
Grup ini terdiri dari tujuh anggota: Hyunbin, Tan, Hwi, Keita, Tag, Dohwan, dan Won.
Di antara anggotanya adalah mantan kontestan program survival idola ‘No Mercy’, ‘YG Treasure Box’, ‘Produce X 101’ dan ‘Under Nineteen’.
Berikut adalah logo dari group tersebut.

Solois Rain, sekaligus pemilik RAIN Company, mengumumkan bahwa boy grup rookie asuhannya, Ciipher, akan merekam MV dan mengungkapkannya pada 27 Januari mendatang lewat siaran langsung di Instagram resminya pada 25 Januari.
Comments