Son Ye Jin Ucapkan Terima Kasih dengan Bagikan Foto Semua Hadiah Ulang Tahun dari Para Penggemarnya
- kkdiant
- Jan 15, 2021
- 1 min read

Aktris Son Ye Jin mengungkapkan hadiah ulang tahun yang dia terima dari penggemarnya.
Pada 11 Januari kemarin, merupakan hari spesial aktris yang baru-baru ini memerankan peran dalam drama hits ‘Crash Landing On You’ dan juga yang baru saja mengungkapkan hubungan spesialnya.
Aktris Son Ye Jin berulang tahun pada 11 Januari kemarin, dan ia mendapat banyak ucapan selamat dan hadiah dari para penggemarnya.
Pada 14 Januari, Son Ye Jin memposting berbagai foto dan video di akun Instagram-nya dengan keterangan, “Ini pertama kalinya aku menerima begitu banyak kue dan bunga di hari ulang tahunku. Aku sangat terkejut dan terharu.”
Ia mengunggah dan memamerkan hadiah yang dikirimkan oleh penggemarnya.
Foto-foto tersebut mengungkapkan banyak kue dan bunga yang memberi ucapan selamat kepada aktris tersebut pada hari ulang tahunnya.
Secara khusus, bahkan ada kue yang memberi ucapan selamat kepada Son Ye Jin atas hubungannya dengan Hyun Bin.
Son Ye Jin terus menulis, “Aku juga menerima ucapan selamat yang besar dengan perayaan debutku yang ke-20 jadi kupikir aku pasti menghabiskan 20 tahun yang sangat berharga. Aku bisa bangga pada diriku sendiri dan aku bisa merasa aku orang yang sangat beruntung. Anda membuat saya merasa seperti ini,” dan berterima kasih kepada penggemarnya.
Dia menutupnya dengan mengatakan, “Saya bisa memulai tahun ini dengan kehangatan dan keceriaan Anda, jadi saya sangat senang dan kewalahan. Bagaimana saya bisa berbagi rasa syukur saya dengan kalian… Saya harap tahun ini akan lebih baik untuk semua orang.”
Happy belated birthday to Son Ye Jin!
Comments